Kamis, 19 April 2012

semacam segelas air , ak sudah tidak cukup lagi menampung pikiran pikiran yang datang yang akhirnya tumpah ..

coba pikir ..

terkadang kita diberi kemudahan lalu melewatinya begitu saja tanpa menilik arti dibaliknya .
dan ketika kemudahan itu berganti , kepada siapa kita harus mengeluhkan kesulitan ini ?
mungkin ,
tuhan memberikan segala permasalahan yang rumit ini , karena ia percaya pada segala kemampuan kita yang tak akan pernah terasah ketika kemudahan selalu ada .
ya , ak percaya .
ikhlas ,
suatu kata sederhana dengan makna yang tak biasa .
mudah sekali diucapkan , berat sekali dilakukan .

like a bird ..

terkadang , ak merasa seperti burung yang terbang bebas dengan segala keterbatasan yang dimiliki . entah salah atau benar , ak akan terus terbang kemana sayap ini membawaku . tapi terkadang , ak merasa terlalu lemah untuk tetap terus terbang ketika ak menyadari ak akan jatuh suatu hari nanti dengan alasan yang pasti . entah terbang terlalu lama atau sudah terlena dengan indahnya pemandangan di atas , ak tak punya keberanian untuk melanjutkan segalanya .

Rabu, 18 April 2012

biarkan ini mengalir

tidak !
ak tidak sedang bermain dengan sepatu bola .
ak hanya sedang menikmati apa yang ak jalani .
ak tak bisa berkaca baik atau buruk .
ak hanya tau ak sudah berusaha menjadi biasa .
bersamanya , sekarang , ak mencoba menjauhkan sebongkah harapan yang pernah ada .
ak sudah tidak ingin membahasnya .
ak sedang berjalan bersama sang waktu .
dan mengalir bersama sang air .
ak tau dimana ak harus menepi .
ketika ak menyandarkan diriku pada sebuah batu dengan sejuta lelah .
ak semakin tau dimana hilirku berada .
sekali lagi , ak menikmatinya .
ak menikmati segala buaian yang ak tau akan mengecewakan .
ak menikmati segala sanjungan dari hebatnya keadaan .
ak menikmati segala drama tanpa sutradara .
karena kita sedang mencoba biasa .
karena kita membiarkan semuanya kepada alam .
kita pernah berada dalam banyak obrolan serius .
kita pernah saling tersesat dalam labirin sempit .
dan kita pernah menyudahi semuanya dengan satu keputusan .
ak berada di jalanku , dia berada di jalannya .
kita berteman sebagamana kita saling mengerti .
kita berbagi sebagaimana kita saling mengisi .
selesai .

Minggu, 15 April 2012

harmonia

ak mampu menyeimbangkan 5 hal yang ak punya , jika semuanya berjalan baik-baik saja tanpa kurang 1 hal pun . dan ketika saling menahan perasaan adalah cara terbaik untuk saling menjaga semuanya tetap baik-baik saja , ak akan berusaha berjalan bersama 4 hal lainnya meskipun ak tau itu tidak semudah kelihatannya .
tapi ak percaya tangan tuhan bersama orang-orang yang tabah :)

13 april 2012

sahabat . terdengar terlalu baku buat ku . ak lebih menyebutnya , konco plek . arti yang sama dalam bahasa yang berbeda . seseorang yang selalu datang kapanpun kita membutuhkan , terlebih ketika kita membutuhkan "tempat singgah". ya , tempat dimana  kita sudah terlalu lelah berjalan bersama waktu yang memaksa untuk bertahan . tempat dimana banyak kenyamanan dalam segala kesederahanaan , dan kehangatan luar biasa dalam dinginnya angin malam . tempat dimana orang-orang yang tanpa diminta selalu memikirkan kita .
terkadang , hari-hari pun tidak sempat membawaku berbagi kebahagiaan bersama para konco plek ku . tapi waktu selalu menyempatkan mereka untuk datang hadir dan berbagi dalam setiap haru biru ku . bukan hanya ak , tapi kita semua yang memang disatukan atas nama saudara dengan air perdamaian , yang menamai satu sama lain sebagai cukrikz .
hari itu , warna merah muda yang menyelimuti aura kebersamaan kami berubah menjadi biru . ak tidak akan lupa tempat itu , yang menjadi tempat kita malam itu berbagi segalanya . bentakan , cacian , teriakan dan airmata menjadi satu bersama tawa canda suka cita malam itu . kita keluarkan segala beban , segala buntu , segala galau dan segala isi hati yang masih tak kuasa terucap . bersama waktu yang mungkin tak akan datang lagi , kita torehkan setiap detil cerita malam itu yang akan kita buka lagi suatu hari nanti . ini sahabatku . ini konco-konco plek ku .
malam masih panjang , sang bulan masih setia menemani . tapi ak harus pergi , menunaikan tanggung jawabku atas nama lolyalitas organisasi . ak menyayangi kalian semua . ak akan kembali setelah ini :)
beberapa jam berlalu , ak kembali ke tempat singgah ku bersama mereka . maha besar allah , dinginnya malam itu berubah menjadi hangat sekali . dimulai dengan 3 orang konco plek ku yang luar biasa , ak kembali disambut oleh mereka yang terkadang hanya bisa menyapa di kampus . mereka yang terpisah setelah pernah tersatukan . mereka yang pernah terangkum dalam pena cerita di halaman kesekian . ak merindukan kalian . di pojokan tempat itu yang terasa biasa , menjadi luar biasa bersama mereka dengan segala tingkah laku mereka . tak lupa , ak menyepatkan waktuku menyapa seseorang disana , yang terpisah di jalan cinta hingga bertemu di jalan yang sama . kembali bersama mereka , dengan rokok dan minuman seadanya yang tak sekalipun mengurangi kenyamanan malam itu . berbaring menghadap langit menatap bintang "indah ya rek , andaikan kita lagi ada di pantai kayak gini" . setuju sista ! di tempat yang sesederhana itupun semuanya bisa terasa lebih ringan lepas bebas jauh dari kepenatan sebelumnya . menghabiskan malam pergantian hari bersama mereka , dan membuka hari dengan kebersamaan tak ternilai . terimakasih saudara-saudaraku :)
ya , malam ini kita disatukan dengan masalah yang hampir sama . ini tentang perasaan , ini tentang sepatu bola , dan disinilah nama konco plek dipertaruhkan . 
bukan tentang siapa benar siapa salah . kita disini untuk saling menghibur .
"iki wes guduk ngomongno konco rek , "nang kene iki wes ngomongno duluran" .
yes , u'r right bro ! i love you so !
#gopok#adit#karim#wowok#yujin#niko#dyaz#firman#irma

Sabtu, 14 April 2012

get a rest , unn :)

hari ini hari sabtu , 14 april 2012 .

minggu lalu , bisa dibilang ak memasuki masa masa kritis . masa dimana semua bisa terjadi tanpa bisa diprediksi . dalam dilema luar biasa antara ego dan hati nurani , ak bahkan tak tau harus berdiri atau berlari pergi . antara setan dan malaikat , ak seakan merelakan mati untuk membiarkan seseorang hidup lebih lama . hasilnya ? tentu diluar perkiraan . hilang dalam mimpi dan tak kembali . ibarat pasien , ak koma .
minggu ini , ketika ak menulis postingan ini , ak tau ak masih sulit menjalani semuanya . ak butuh obat , ak butuh pundak dan ak butuh canduku . ak belajar menata kembali semuanya yang mendadak porak , setelah ak bahkan sulit untuk sekedar bernafas . ya , sampai pada hari ini di hari yang sama dengan minggu lalu , ak mencoba menerawang masa lalu untuk lebih berani menghadapi masa depan .
minggu depan , minggu-minggu setelah ak pulih dari mati suriku ak janji ak akan sehat dan dapat berlari lagi . berjuta penyesalan masa lalu , ak coba simpan sejenak dan mensyukuri semua yang ak dapat hari ini . ketika ak kehilangan , ak tau ada seribu yang akan datang menggantikan airmata yang telah terbuang . ak percaya , jalan tuhan yang menyeberangkanku pada penderitaan agar aku bisa sampai pada kebahagian esok hari .

Senin, 09 April 2012

some drug (again)

ini ada sebongkah lyric yg telah lama aku cari dan aku temukan lagi dibawah himpitan batu yg keras
bacalah dan pahamilah !

Berpeganglah pada nilai cinta yang kamu temukan di dunia ini. Bagi banyak orang tidak akan pernah tahu bagaimana rasanya.


Tidak pernah sendirian

Kamu harus tahu
Tahu
Kamu tidak pernah sendirian.
Jadi hilang dalam hari-hari ini, ketika tidak ada yang percaya
Kamu tidak bisa melihat, tidak bisa napas
kamu membalikkan tubuhmu dalam segala hal
Semua kehendak kamu, semua aturan kamu, menempatkan kamu untuk menguji
Ketika semua yang kamu cintai, semua yang kamu tahu adalah mendorongmu untuk kematian mu
Ketika kamu mencapai bawah untukmu
Dengan semua kekuatan mu dan aku tidak akan membiarkan pergi
Kini aku dan kamu melawan dunia ini
Kamu harus tahu bahwa kamu tidak pernah sendirian
Tidak pernah sendirian.
Kamu harus tahu
Tahu
Kamu tidak pernah sendirian
Di masa sulit, aku akan melihat kamu melalui ....
aku merasakan tegang, rasa sakit yang sama yang kamu lakukan
Ketika kamu mencapai atas untuk mu
Dengan semua kekuatan kamu dan aku tidak akan membiarkan pergi
Kini kamu dan aku melawan dunia ini
Kamu harus tahu kamu dan aku tidak pernah sendirian
Kamu harus tahu
Tahu
Tidak pernah sendirian
Kamu harus tahu
Tahu
Tidak pernah sendirian

thank karim adakhil . love you my spirit :)

Jumat, 06 April 2012

tak ternilai !

ini cuman sedikit cerita , sambil mengenang perjumpaanku dengan seorang bapa yang luar biasa . yap , sekitar setahun yang lalu saat ak mencari kesibukan yang jauh dari duniaku . menenangkan pikiran , hati dan segalanya yang membuatku jenuh . saat dimana ak nyaris kehilangan diriku , saat dimana akupun tak tahu lagi bagaimana menghadapi semuanya . saat sebelum akhirnya ak bisa berkata ak bahagia , seperti hari ini ..

Kamis, 05 April 2012

a part of MAWAR MERAH .
yippiiiie :D
best regard *bang jek *siwa *masade

dear u there .

sometimes , i trying to get in your position . im trying to understand what is happening and how it all happened . one thing that i knew is, when i love someone im going to trying to keep everything just fine . i think all the people always do the same as i do . i really dont know how was your relationship before , and i dont wanna know at all . you should know , that i always do caution for your relationship . yes , just ensure that i didnt disturbing you and yours . i swear . i thought that i can trying to be a good friend , a good listener , and i just hoping for nothing . until the time that i've heard that you have some problem inside , and i always remind to fix everything soon . just tell the truth of what you fell , then im sure everything gonna be fine .
honestly , i do love yours . yet u should know , that i override what i fell to keep everything okay . to keep think logically . to help him make some decision with you as well as before .
"if you wanna make your final decision , dont ever think about me . i'll always support your decision . whenever you are happy , i'll be happier . i'm fine ."
i knew that you loved each other .